Lisa SIlawati Ketua DPD Apersi terpilih periode 2016-2020 saat menerima bendera pataka dari Ketua Umum DPP Apersi Edy Ganefo |
Bandar Lampung-- Lisa SIlawati secara aklamasi terpilih
sebagai Ketua DPD Asosiasi Pengembang Perumahan dan Permukiman Seluruh Indonesia
(Apersi) periode 2016-2020 pada Musda Ke IV DPD Apersi Provinsi Lampung pada 30
September 2016 di Graha Patimura, Teluk Betung, Bandar Lampung.
Lisa Silawati sedikitnya mendapatkan dukungan hampir mencapai
95 persen dari anggota DPD Apersi Lampung. Dukungan tersebut tertuang dalam surat dukungan yang
disampaikan pengembang anggota DPD Apersi selama masa penjaringan.
Penyelenggaraan
Musyawarah Daerah Ke IV DPD Apersi
Lampung dihadiri ketua umum DPP Apersi Edy
Ganefo , Sekjen DPP Apersi Muhammad
Hidayat, Mantan Ketua Umum DPP Apersi Periode I Fuad Zakaria, perwakilan
pengurus/anggota DPD Apersi dari Sumatera Utara, DPD Apersi Sumatra Barat, DPD
Apersi Banten, DPD APersi Sumatera Selatan, DPD Apersi Kalimantan Selatan.
Turut hadir Ketua DPD Apindo Lampung Yusuf Kohar yang juga
Wakil Walikota Bandar Lampung, Arif Wijanarko, Kepala Cabang Kantor Bank BTN
Bandar Lampung, Perwakilan dari PT PLN Lampung, DPD Real Estate Indonesia
Lampung, PT Jamsostek dan kalangan perbankan.
Dalam kepengurusan DPD Apersi Provinsi Lampung periode
2016-2020 Lisa menekankan langkah konsolidasi
intern untuk menyatukan visi dan
misi organisasi kepada anggota. (red).
0 komentar:
Posting Komentar